HaPlay Computer: GO Zero Series

HaPlay GO Zero adalah komputer saku Linux yang menjalankan PostmarketOS dan ARMbian di atasnya, tanpa emulasi dan tanpa virtualisasi. Dilengkapi dengan keyboard fisik, mouse, serta USB HUB, HaPlay GO Zero dapat digunakan sebagai perangkat terminal pribadi untuk berbagai kebutuhan, seperti remote SSH, coding dan kebutuhan komputasi ringan lainnya.

Dibawah ini adalah daftar model HaPlay GO Zero yang telah dibuat dan bisa dibeli jika kalian suka. Beberapa diantaranya mungkin sedang habis, tapi, kalian bisa menanyakan statusnya melalui email jika memang suka. Lihat alamat email di bawah daftar model.

HaPlay GO Zero adalah produk yang dihasilkan dari gerakan 2RU (Reuse, Repair & Upcycle).

 

HaPlay GO Zero 3

HaPlay GO Zero 3 adalah komputer saku Linux hasil upcycle dari Xiaomi Redmi 2 varian RAM 2GB yang telah terintegrasi dengan keyboard fisik sebagai input dan trackball sebagai pointer. HaPlay GO Zero 3 menggunakan sistem operasi postmarketOS v25.06.

HARGA: STOCK HABIS!

Lihat Detail

HaPlay GO Zero 2

HaPlay GO Zero 2 adalah komputer saku Linux hasil upcycle dari Xiaomi Redmi 2 varian RAM 2GB yang telah terintegrasi dengan keyboard fisik taktis sebagai input, touchpad sebagai kontrol pointer, dan terdapat tombol kontrol multimedia. HaPlay GO Zero 2 menggunakan sistem operasi postmarketOS v24.12.

HARGA: STOCK HABIS!

Lihat Detail

HaPlay GO Zero 1

HaPlay GO Zero 1 adalah komputer saku Linux hasil upcycle dari Xiaomi Redmi 2 varian RAM 1GB dan 2GB yang telah terintegrasi dengan keyboard fisik sebagai input dan layar sentuh sebagai pointer. HaPlay GO Zero 1 menggunakan sistem operasi postmarketOS v24.06.

HARGA: STOCK HABIS!

Lihat Detail